Deskripsi Mata Kuliah
Matakuliah ini akan mempelajari terkait penjabaran kajian ontologis, epistemologis, dan aksiologis keilmuan dalam hal implementasinya bagi pengembangan keilmuan dan kependidikan dengan titik tekan pada persoalan logika
dan metodologi ilmiah, serta tanggungjawab material, formal, dan moral keilmuan melalui kuliah mimbar, tanya jawab, pengamatan/resensi video, interaksi online , dan diskusi kelompok.
CPMK
- Mampu menganalisis berbagai persoalan pendidikan dengan landasan dan subjek kajian ontologis, epistemologis, serta aksiologis kependidikan secara mandiri berikut refleksi dan implementasinya dalam pengembangan kependidikan, serta tanggung jawab material, formal, dan moral kependidikan.
- Mahasiswa mampu merancang dan mempresentasikan keputusan strategis dalam kasus studi pendidikan olahraga dengan menggunakan bukti ilmiah dan teori filsafat.
- Mahasiswa mampu mengevaluasi isu-isu kontemporer dalam pendidikan jasmani (seperti nilai tubuh, sportivitas, kesehatan, teknologi) berdasarkan pendekatan filsafat pendidikan.
- Mahasiswa mampu menyampaikan refleksi kritis dan argumentasi rasional terhadap permasalahan pendidikan jasmani berbasis teori dan nilai-nilai filsafat.
- Mahasiswa mampu menganalisis hubungan antara konsep teoritis filsafat dan teori pendidikan jasmani secara kritis dan sistematis.
- Mahasiswa mampu bekerjasama lintas disiplin (misalnya: olahraga, psikologi, sosiologi pendidikan) untuk menyelesaikan masalah pendidikan olahraga secara holistik.
- Mahasiswa mampu mengidentifikasi dan merumuskan permasalahan pokok dalam pendidikan olahraga dari perspektif filsafat pendidikan.
- Mahasiswa mampu menjelaskan peran nilai-nilai agama dalam membentuk dasar filsafat pendidikan dan relevansinya dalam praktik pendidikan jasmani.
- Mahasiswa mampu menunjukkan sikap dan perilaku akademik yang etis, seperti kejujuran ilmiah, anti-plagiarisme, dan tanggung jawab dalam menyusun tugas filsafat pendidikan.
- Mahasiswa mampu mengembangkan argumentasi dalam diskusi dan penulisan filsafat pendidikan yang mencerminkan nilai-nilai etika akademik dan moral bangsa.