Deskripsi Mata Kuliah
Pendahuluan, Energi Alam yang dapat diubah menjadi energi listrik, Konversi Energi, Masalah energi dan strategi pengembangannya di Indonesia, Pembangkit Listrik Tenaga Air, Komponen atau perlatan dari pembangkit listrik tenaga air, Jenis Pembangkit listrik tenaga Termal , Komponen dan peralatan dari pembangkit Tenaga Termal, Jenis Pembangkit yang dapat diperbaharui, Permasalahan pada pembangkit listrik
CPMK
- Mahasiswa mampu menjelaskan konsep dasar energi, sumber energi alam yang dapat dikonversi menjadi energi listrik, serta peran pembangkit tenaga listrik dalam sistem ketenagalistrikan.
- Mahasiswa mampu menganalisis prinsip konversi energi dari sumber energi primer menjadi energi listrik, termasuk mekanisme kerja dan batasan konversi pada berbagai jenis pembangkit
- Mahasiswa mampu mengidentifikasi masalah energi di Indonesia dan menganalisis strategi pengembangan energi nasional, termasuk peran EBT, efisiensi, dan kebijakan bauran energi.
- Mahasiswa mampu menjelaskan prinsip kerja PLTA, jenis-jenisnya, serta fungsi komponen dan peralatan utama pada pembangkit tenaga air (turbin, generator, penstock, dam, governor, dsb.).
- Mahasiswa mampu menjelaskan jenis-jenis pembangkit listrik tenaga termal (PLTU, PLTG/PLTMG, PLTGU) serta memahami fungsi, struktur, dan operasi komponen utama pembangkit termal (boiler, turbin, kondensor, HRSG, dsb.).
- Mahasiswa mampu menganalisis prinsip kerja, karakteristik, dan keunggulan pembangkit energi terbarukan seperti PLTS, PLTB, PLTBm, PLTBg, PLT Arus Laut, dan lainnya
- Mahasiswa mampu mengidentifikasi berbagai permasalahan teknis dalam operasi pembangkit listrik, seperti efisiensi rendah, gangguan mekanis/elektris, lingkungan, serta tantangan integrasi energi terbarukan dalam sistem kelistrikan.